Tempat Dimana Kita Mencari Informasi Seputar Cara Mencari Peluang DI Dunia Maya Dan Berbagi Hal Berita Menarik, Unik
Friday, 6 May 2016
RESEP MEMBUAT SOSIS RUMAHAN, ENAK & BEBAS PENGAWET
Sosis merupakan makanan lezat dan digemari banyak kalangan. Sosis juga jadi salah satu menu favorit anak-anak. Kali ini Kita akan coba menghadirkan menu sosis homemade yang bisa Anda coba sendiri di rumah. Resepnya mudah dan anti ribet.
Bahan:
- 300 gram daging ayam, haluskan
- 1 butir telur
- 1 siung bawang putih, cincang
- 1 butir bawang merah, cincang
- 1 sdt baking powder
- 2 sdm tepung terigu
- 1/4 sdt lada hitam
- 1/4 sdt pala bubuk
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt gula
- kaldu secukupnya
Cara Membuat:
1. Masukkan daging ayam dan es batu dalam food processor atau blender lalu hancurkan sampai halus.
2. Tambahkan bahan lain dan campur sampai rata.
3. Keluarkan adonan dan banting-banting 2-3 kali.
4. Masukkan adonan dalam piping bag.
5. Semprotkan adonan dalam casing sosis.
6. Ikat ujungnya.
7. Pastikan adonan padat dan kencang.
8. Didihkan air dan rebus sosis dengan api kecil kurang lebih 1 jam.
9. Angkat dan masukkan dalam baskom berisi air es.
10. Rendam sebentar dan angkat.
11. Sosis siap diolah jadi makanan favorit.
Sangat mudah bukan? Selamat mencoba ya!
Source: Vemale
Label:
Masakan Tanpa Kuah,
Resep Masakan
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment